Skip to main content

Prioritas Land Mulai Pasarkan apartemen Double Great Residence 2019

PT Prioritas Land Indonesia mulai melakukan pembangunan Double Great Residence (dahulu K2 Park) pada Desember 2018 ini, bersamaan dengan dimulainya pemasaran.
Hunian dengan tiga tower ini, memiliki 3000 unit yang ditawarkan, dan diagendakan selesai dibangun pada 2022 dengan dana investasi sebesar Rp 800 miliar.
Selain itu, di area tersebut akan dibangun Universitas Esa Unggul dengan luas lahan 10.000 m2.
Dalam keterangan tertulisnya, Jumat (14/12/2018), Direktur Utama Prioritas Land, Marcellus Chandra mengatakan, hunian edukasi pertama di Serpong ini juga akan menggandeng univesitas ternama lainnya untuk bergabung.
“Konsep ini merupakan yang pertama dan satu-satunya di Serpong dimana hunian berdampingan dengan kampus,” ujar Marcell.
Selain itu, lanjut dia, hunian ini juga menyediakan lift parking yang efisien dan modern.
Menurutnya, konsep lift parking sudah menjadi trend di negera-negara lain, seperti di Singapura dan Jepang.
“Konsep apartemen yang kami bangun sangat modern dan hi-tech, sesuai dengan tema Hunian Edukatif bagi kaum milenials,“ jelas Marcell.
Saat ini, papar Marcell, pihaknya tengah mempersiapkan bor pile di 5.000 titik pembangunan dan diharapkan pada akhir tahun depan (2019), pembangunan fondasi sudah rampung.
Nantinya, Double Great akan terdiri dari 6 tower, 47 lantai, dan hanya 30-an unit di tiap lantainya.
“Khusus untuk yang tiga tower, kami targetkan di 2022 sudah serah terima kunci,” ucap Marcell.
Ditambahkan, sebagai langkah awal pemasaran pada Desember 2018 ini, Double Great Residence memberikan promo Friendly Payment Until Topping Off berupa keringanan pembayaran, yaitu Free DP dan cicilan hanya Rp 1,9 jutaan hingga hingga Topping Off.
“Jadi sampai masa Topping Off nanti, konsumen  tidak perlu membayar DP dan hanya mencicil Rp 1,9 Jutaan setiap bulannya,” katanya lagi.
Asal tahu saja, beberapa waktu lalu, Prioritas Land telah melakukan penandatanganan kerjasama dengan investor asal China, Nantong Double Great Group.
Nantong Double Great Group merupakan perusahaan tekstil sekaligus pengembang yang berpengalaman di negeri asalnya, di wilayah Nantong, Provinsi Jiangsu, China.
Adapun kerjasama dengan Prioritas Land Indonesia ini merupakan langkah pertama Nantong dalam berekspansi ke Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut, Guo Yonghe, CEO (Chief Executive Officer) Nantong Double Great Group, mengaku, pihaknya sangat bersyukur bisa bekerjasama Prioritas Land Indonesia. Pasalnya, Prioritas Land Indonesia sudah sangat mengusai pasar properti di Indonesia dan juga sudah sangat berpengalaman.

Comments

Popular posts from this blog

PLI Kembali Serahterimakan Unit Apartemen MPS

PT Prioritas Land Indonesia (PLI) kembali melakukan serah terima unit Apartemen Majestic Point Serpong (MSP) untuk kedua kalinya di Tower Lucia. “Unit  yang ada di Tower Lucia yang belum diserahterimakan hingga saat ini ada sekitar 350-an. Semua unit itu akan kami serahterimakan sebelum akhir tahun ini, sebagaimana komitmen kami sejak awal pemasaran,” kata Marcellus Chandra, Presiden Direktur PT Prioritas Land Indonesia, Serpong, Tangerang, Rabu. PLI memberikan target seluruh unit yang ada di Tower Lucia di apartemen yang terletak di daerah Gading Serpong, Tangerang ini akan diserahterimakan sebelum akhir tahun ini kepada para konsumen. Marcell menjelaskan apartemen ini memiliki ketinggian 30 lantai terdiri dari 950 unit ini memiliki 2 tower, yakni Tower Lucia dan Tower Khan. Untuk Tower Lucia sendiri sudah habis terjual, yang tersisa, hanya unit yang ada di Tower Khan, yakni sekitar 150 unit dengan type studio, one bedroom dan two bedroom. “Kami sangat optimis bahw

Progres apartemen Majestic Point Serpong di tahun 2018

PT Bank MNC Internasional Tbk (MNC Bank) menggandeng Prioritas Land untuk penyaluran produk Kredit Pemilikan Apartemen (KPA). Mortgage Products Development Head MNC Bank Ferdi Diapari menjelaskan, dalam rangka mendorong kinerja perseroan terutama pada peraihan kredit konsumer, pihaknya meningkatkan kerja sama dengan berbagai mitra. Salah satunya dengan Prioritas Land, di mana MNC Bank merupakan mitra dalam penjualan apartemen. “Kemitraan ini selain karena segmentasi apartemen masih sesuai dengan segmen yang kami kejar, juga karena portofolio yang bagus seperti Tower pertamanya berhasil terjual 95% dalam sehari,” ujar Ferdi Diapari di sela acara Launching Tower Baru Apartemen Majestic Point Serpong (MPS) di Serpong, Minggu (11/3/2018). Dalam acara tersebut, perusahaan yang berada dalam naungan MNC Group ini mengenalkan dan menjual produk KPA kepada para calon konsumen yang datang di acara peluncuran yang diselenggarakan oleh pihak pengembang di MPS Tower Lucia. “Kerja s